SPF
Apa itu Niacinamide?

Dikenal juga sebagai vitamin B3, Niacinamide berperan penting dalam menenangkan kulit dan memperkuat skin barrier. Kaitan antara niacinamide dan skin barrier pertama kali dipelajari pada tahun 1976, dan sejak itu menjadi bahan kosmetik populer dalam formulasi perawatan kulit untuk mengatasi berbagai masalah kulit 

HAL YANG PERLU DIKETAHUI TENTANG NIACINAMIDE

  • Pengaplikasian niacinamide dan produk perawatan kulit lainnya secara topikal dapat memberikan manfaat bagi kulit dengan memperkuat skin barrier, yang dapat membantu mencegah hilangnya hidrasi kulit dan membuat kulit menjadi dehidrasi. Niacinamide juga dikenal membantu menjaga kulit dari efek buruk lingkungan sekitar seperti polusi. Niacinamide dapat membuat kulit tampak lebih sehat dan cerah.

  • Niacinamide memiliki banyak manfaat, dan kandungan ini terkenal karena keserbagunaannya. Ingredient ini dapat digabung dengan bahan aktif lainnya dan dapat digunakan pada berbagai jenis kulit untuk berbagai masalah termasuk kulit kering, dehidrasi, dan mengelupas. Niacinamide juga dapat ditoleransi dengan baik, bahkan pada kulit sensitif.

  • Produk Niacinamide cocok untuk sebagian besar jenis kulit, termasuk kulit sensitif dan ringan berjerawat karena sifatnya yang menenangkan. Niacinamide tidak diproduksi secara alami oleh tubuh, oleh karena itu penggunaan produk perawatan kulit niacinamide bermanfaat untuk kesehatan kulit yang optimal.

  • Ya, produk yang mengandung niacinamide dapat digunakan pada tubuh. Niacinamide adalah bahan yang tepat untuk menenangkan kulit kering dan gatal-gatal di tubuh.

  • Niacinamide dapat ditemukan dalam berbagai produk perawatan kulit, termasuk pembersih, dan moisturizer. Kamu dapat menggunakan produk perawatan kulit CeraVe yang mengandung niacinamide seperti CeraVe PM Moisturizer untuk mengatasi berbagai masalah kulit akibat skin barrier yang rusak. Sifat niacinamide yang lembut dan membuat kandungan ini dapat digunakan juga untuk kulit sensitif.

  • Produk yang mendangung niacinamide memberikan banyak manfaat berkat efek menenangkan kulit dan antioksidannya. Niacinamide sering digunakan dalam skincare untuk memperkuat skin barrier, mengatasi hiperpigmentasi,  menenangkan kulit, dan mencegah dampak buruk dari lingkungan sekitar pada kulit.
Message
Download Chrome