SPF
yuk-cek-perbedaan-hydrating-dan-moisturizing-di-sini

Apa Itu Hydrating?

Seperti disebutkan di atas, hydrating adalah proses perawatan untuk menambahkan air ke kulit. Sama seperti tubuh membutuhkan air untuk tetap berfungsi dengan baik, jaringan kulit juga memerlukan hidrasi agar tetap sehat. Hidrasi kulit berfokus pada pengisian air ke lapisan terluar kulit, yang dikenal sebagai epidermis.

Air sangat penting untuk fungsi normal kulit dan terutama lapisan terluarnya yaitu stratum corneum yang menjadi skin barrier untuk melindungi kulit dari pengaruh eksternal. Berkurangnya kadar air pada kulit harus dicermati karena akan berisiko membuat skin barrier rusak sehingga menyebabkan kulit kering, bersisik, atau memicu masalah kulit lainnya.2 Kulit yang terhidrasi dengan baik akan terlihat lebih plumpy, bercahaya, dan memiliki tekstur yang lebih halus.

Perbedaan Hydrating dan Moisturizing

Secara ilmiah, moisturizer adalah istilah umum yang mencakup beberapa jenis pelembap seperti emollients (lemak dan minyak), squalene (minyak), humectants, dan occlusive. Namun, dalam branding pemasaran sejumlah brand memakai istilah hydrating dan moisturiziing untuk membedakan cara atau proses produk mereka memberikan kelembapan pada kulit.3

Moisturizer biasanya terdiri dari bahan-bahan berbasis minyak, termasuk agen occlusive seperti petrolatum atau minyak mineral. Produk moisturizing bekerja dengan menciptakan lapisan pelindung di permukaan kulit yang mencegah hilangnya atau menguapnya air, sekaligus membuat kulit terasa lebih halus dan tidak kering.3

Sedangkan bahan atau kandungan hydrating pada skincare disebut sebagai humektan. Humektan bekerja dengan cara menarik air dari lapisan kulit yang lebih dalam (dermis) menuju permukaan kulit (epidermis).4

Beberapa contoh bahan yang terdapat pada sejumlah produk skincare untuk hydrating adalah:4

  • Asam hialuronat (hyaluronic acid)
  • Bahan yang mampu menahan hingga 1000 kali beratnya dalam air, menjadikannya salah satu humektan terbaik.

  • Glycerin
  • Menarik kelembapan dari lingkungan sekitar dan kulit bagian dalam ke lapisan luar kulit.

  • Panthenol
  • Senyawa ini juga dikenal sebagai provitamin B5, memiliki sifat menenangkan dan melembapkan kulit.

  • Urea
  • Berfungsi sebagai humektan dan pengelupas ringan yang membantu menjaga kulit tetap halus dan lembut. Selain itu, bahan ini efektif mengatasi berbagai kondisi seperti kulit kering, ichthyosis, dermatitis atopik, dermatitis seboroik, dan psoriasis.

    Di sisi lain, beberapa jenis bahan dalam kandungan produk moisturizing adalah sebagai berikut:

  • Occlusives
  • Bahan ini menciptakan lapisan pelindung di atas kulit untuk mencegah penguapan air. Contoh bahan occlusive adalah petrolatum, lanolin, beeswax, dan minyak mineral.5

  • Emollients
  • Bahan yang bekerja dengan melembutkan kulit, memperbaiki fungsi penghalang kulit, dan memperbaiki tekstur kulit. Contoh emollients adalah fatty acids, fatty alcohols, serta minyak alami seperti minyak zaitun dan minyak kelapa.6

  • Protein rejuvenators
  • Moisturizing sangat penting bagi siapa pun yang memiliki kulit kering, kasar, atau mudah teriritasi. Produk moisturizing membantu menjaga kelembapan di dalam kulit, membuatnya terasa lebih nyaman, lembut, dan terlindungi dari faktor-faktor eksternal yang dapat merusak.7

    Bagaimana Cara Mengetahui Kulit Membutuhkan Hydrating atau Moisturizing?

    Kamu mungkin bertanya-tanya, apakah kulitmu membutuhkan produk skincare yang bersifat hydrating atau hydrating? Sebenarnya, keduanya sangat penting, tetapi kebutuhan kulit kamu bisa berbeda-beda tergantung pada jenis kulit dan kondisi saat itu.1

    The American Academy of Dermatology (AAD) merekomendasikan agar kamu memilih produk perawatan kulit berdasarkan jenis kulitmu, baik itu kulit kering, berminyak, kombinasi, atau sensitif. Berikut panduannya:1

  • Kulit kering
  • Carilah produk yang mengandung humektan untuk hidrasi, serta occlusive untuk menjaga kelembapan.

  • Kulit berminyak
  • Pilih produk yang ringan dan berbasis air untuk memberikan hidrasi tanpa menyumbat pori-pori.

  • Kulit kombinasi
  • Gunakan produk yang seimbang antara hidrasi dan kelembapan, serta hindari bahan-bahan yang terlalu berat.

  • Kulit sensitif
  • Pilih produk yang hypoallergenic dan bebas pewangi, untuk mengurangi risiko iritasi.

    Hydrating dan moisturizing adalah dua langkah penting dalam menjaga kesehatan kulit. Pilih produk yang sesuai dengan jenis kulitmu dan pastikan untuk selalu menjaga kebiasaan perawatan kulit yang baik. Dengan pemahaman yang tepat tentang hidrasi dan kelembapan, kamu bisa merawat kulitmu dengan lebih efektif dan mencapai kulit yang sehat serta bercahaya.

    Rekomendasi Produk Hydrating Cleanser

    Setelah mengetahui perbedaan antara hydrating dan moisturizing, kamu akan bisa memilih produk yang tepat sesuai kebutuhan yang akan menjadikan kulit senantiasa lembap, terhidrasi, dan sehat.

    Kamu bisa memilih produk skincare dari CeraVe untuk merawat dan menghidrasi kondisi kulit kering sekaligus memperbaikinya. Rangkaian perawatan kulit dari CeraVe memiliki kandungan tiga ceramide esensial yang identik dengan ceramide alami di kulit, yang dipadukan dengan Multi-Vesicular Emulsion Technology yang mengontrol pelepasan ceramide secara perlahan sehingga kulit terhidrasi sepanjang hari.

    Produk-produk CeraVe dikembangkan oleh dermatolog sejak 2005 lewat riset dan formulasi yang ditujukan untuk membantu memperbaiki fungsi skin barrier dan menjaga kelembapan kulit sepanjang hari.

    Untuk perawatan dan produk cleanser sehari-hari yang juga efektif untuk menjaga kelembapan kulit, CeraVe Hydrating Cleanser bisa menjadi pilihan yang tepat. Pembersih wajah yang diformulasikan oleh dokter kulit dan mengandung ceramide dan hyaluronic acid untuk menjaga skin barrier dan menghidrasi kulit. Selain itu, teknologi MVE yang dipatenkan akan membantu menjaga kelembapan kulit sepanjang hari tanpa membuat kulit terasa kering atau kencang.

    Dengan perawatan yang tepat dan produk hydrating yang sesuai, kadar air pada lapisan kulit terjaga sehingga akan tampak lebih lembut, elastis, dan sehat. Kamu bisa mendapatkan CeraVe Hydrating Cleanser di toko resmi CeraVe di Indonesia, seperti Watsons dan Guardian, serta di berbagai platform e-commerce seperti Shopee, Tokopedia dan Lazada.

    Message
    Download Chrome